Informasi Dunia Perempuan

Tips Membuat CV dan Resume Online

CV dan resume
CV dan resume

Anda yang sedang atau pernah mencari pekerjaan, tentu sudah tidak asing dengan CV dan resume online. Sudah menjadi hal wajar saat perusahaan meminta CV maupun resume kepada calon pegawainya. Sebab melalui CV dan resume, perusahaan bisa mendapatkan sedikit referensi tentang diri calon karyawannya. Di dalam CV, kita bisa menuliskan kualifikasi diri sehingga hal tersebut bisa menjadi bahan pertimbangan bagi recruiter.

Nah, namun bagaimana cara membuat CV dan resume yang baik? Pada Artikel ini akan disajikan beberapa informasi terkait tips membuat cv online baik menggunakan aplikasi maupun secara online.

Perbedaan CV dan Resume

Sebelum mengetahui tips membuat daftar riwayat hidup, ada baiknya kita mengetahui perbedaan keduanya terlebih dahulu.

CV atau biasa disebut Curriculum Vitae, merupakan daftar riwayat hidup yang berisi perjalanan hidup yang telah kita lalui, dimulai dari latar belakang lengkap, keterampilan yang dimiliki, hobi, prestasi yang pernah diraih, dan hal-hal lain yang bisa menggambarkan kemampuan kita.

Sedangkan resume merupakan kumpulan data-data yang serupa dengan CV namun dituliskan secara lebih singkat. Resume cenderung lebih menampilkan keterampilan, pengalaman, serta kemampuan kita sesuai dengan bidang yang ingin kita lamar.

Dari penjelasan di atas, bisa disimpulkan bahwa CV bersifat statis, sedangkan resume bersifat dinamis karena bisa berubah-ubah, tergantung syarat yang diminta oleh perusahaan.

Tips membuat CV dan Resume Online

  1. Buatlah desain CV dan resume yang sederhana tetapi lengkap sehingga perusahaan bisa lebih cepat dalam menangkap data kita. Namun hal ini tidak berlaku jika perusahaan memberikan syarat dan ketentuan tertentu dalam membuat riwayat hidup, sehingga kita tetap harus mengikuti syarat yang berlaku.
  2. Pilih atau gunakan font huruf yang mudah dibaca.
  3. Tampilkan informasi yang ingin disampaikan dengan singkat, padat, dan jelas.
  4. Lampirkan sertifikat atau penghargaan yang berhubungan dengan posisi yang akan dilamar. Hal ini biasanya akan memberikan poin penilaian lebih terhadap diri kita.

Cara Membuat CV dan Resume yang Menarik

Saat ini, di tengah perkembangan teknologi yang begitu pesat, membuat daftar riwayat hidup sudah jauh lebih mudah. Banyak aplikasi maupun website yang bisa dimanfaatkan untuk pembuatan daftar riwayat ini. Berikut adalah beberapa cara yang bisa digunakan untuk membuat CV dan resume.

  1. WPS Office

Aplikasi ini mungkin adalah salah satu aplikasi yang tidak asing bagi kita semua. WPS Office dapat diakses melalui smartphone ataupun komputer. Kita bisa membuat desain riwayat hidup yang diinginkan dengan aplikasi ini. Dengan berbagai macam pilihan template, kita bisa leluasa berkreasi dan mendesain CV dan resume yang akan kita lampirkan untuk melamar pekerjaan.

Salah satu desain yang dapat dibuat menggunakan aplikasi ini adalah resume. Langkah pertama, klik tanda plus (+) yang ada di menu. Pilih dokumen yang diinginkan, lalu klik resumes. Selanjutnya, kita akan menemukan bermacam desain untuk membuat resume yang tentunya bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

  1. Canva

Siapa sih yang tidak mengenal Canva? Sepertinya hampir semua orang mengenal aplikasi Canva. Canva merupakan salah satu aplikasi edit foto yang menjadi kesukaan banyak orang karena penggunaannya yang mudah. Meski dikenal sebagai aplikasi edit foto, namun semakin ke sini, Canva bisa digunakan untuk membuat berbagai desain, seperti konten media sosial, kartu nama, infografis, poster, presentasi, CV, resume, dan lain sebagainya.

Canva bisa diakses melalui komputer maupun smartphone. Ada dua versi yang disediakan oleh Canva yaitu versi gratis dan berbayar. Sebagai pemula, kita bisa mencoba versi gratis terlebih dahulu. Jika dirasa cocok menggunakannya kita bisa upgrade menjadi versi berbayar untuk mendapatkan fitur-fitur yang lebih beragam.

  1. Intelligent CV

Aplikasi ini tersedia di smartphone dan bisa dioperasikan dengan mudah untuk membuat CV maupun resume. Setelah membuka aplikasinya, kita dapat langsung menekan menu membuat profil baru. Selanjutnya, isi biodata yang diminta lalu pilih desain CV dan resume online yang disukai.

  1. PicsArt

Aplikasi lain yang bisa digunakan untuk membuat riwayat hidup menggunakan smartphone adalah PicsArt. Aplikasi ini tidak berbeda jauh dengan Canva, karena pada dasarnya aplikasi ini adalah aplikasi edit foto. Meski begitu, kita tetap bisa melakukan kustomisasi warna, font, dan lain sebagainya untuk membuat CV. Jika Canva menyediakan berbagai template desain yang memudahkan kita, maka PicsArt memberikan kebebasan kepada penggunanya untuk membuat desain CV dan resume manual sesuai dengan kebutuhan.

  1. Melalui Website Pribadi

Saat ini memang banyak sekali website-website yang menyediakan template daftar pengalaman sehingga akan lebih mudah dalam membuatnya. Peminat website juga cukup banyak karena kemudahan yang ditawarkan. Namun, tahukah bahwa membuat daftar riwayat hidup bisa dilakukan dengan memiliki website sendiri? Kita bisa mengisikan data-data yang kita miliki di website portofolio kita sendiri.

Dengan begitu, perusahaan yang kita incar pun akan lebih mempertimbangkan kualitas diri kita. Memiliki website pribadi membuat kesan yang lebih profesional. Anda bisa mencoba membuat website sendiri atau menggunakan jasa pembuatan website, seperti Jetorbit.

Nah itulah tadi beberapa tips yang bisa dilakukan dalam membuat riwayat hidup. Semoga hal ini bisa menambah pengetahuan kita semua sekaligus membantu Anda yang mungkin sedang ingin membuat CV dan resume untuk melamar pekerjaan.

Tidak hanya untuk membuat CV dan resume online, website juga bisa digunakan untuk mengembangkan bisnis online Anda. Layanan pembuatan website toko online juga tersedia di Jetorbit dalam rangka membantu Anda mensukseskan bisnis Anda. Selain itu banyak juga produk menarik lain seperti web hosting, email hosting, wordpress hosting, cloud vps managed, dan lain sebagainya yang bisa menyesuaikan kebutuhan Anda.

Bagi Anda yang ingin memiliki penghasilan tambahan, Jetorbit juga menyediakan program afiliasi dengan komisi yang menarik. Mau buat website portofolio, sekolah, organisasi, bisnis, dan lain sebagainya? Jetorbit aja!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *