Obat sariawan anak memang berbeda dengan obat sariawan untuk orang dewasa. Pada umumnya, obat sariawan untuk anak ini harus disertai dengan petunjuk dokter.
Mungkin hal ini sering dialami oleh sebagian besar ibu. Disaat anak menjadi rewel karena mengalami gusi bengkak ataupun sariawan. Jika hal ini terjadi, apa yang harus dilakukan? Anda tak perlu khawatir, karena ada beragam obat sariawan untuk anak yang bisa Anda berikan pada si kecil. Baik itu yang bisa Anda dapatkan dari alam, ataupun yang disertai dengan resep dokter.
Obat Sariawan Anak Dengan Bahan Alami
Sebelum menggunakan obat yang dijual di apotek, ada baiknya Anda mencari terlebih dahulu beberapa obat yang bisa ditemukan di sekitar Anda. Selain tidak memiliki efek samping, obat sariawan herbal untuk anak-anak ini terbilang murah dan bahkan bisa Anda temukan di lingkungan sekitar Anda. Apa saja obat-obat herbal tersebut ? berikut beberapa diantaranya :
1.Madu
Seperti diketahui, madu memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Termasuk untuk mengatasi sariawan. Dalam beberapa penelitian menyebutkan bahwa madu bermanfaat untuk mengurangi bengkak pada sariawan. Termasuk diantaranya berfungsi untuk mengatasi nyeri yang ditimbulkan dari sariawan.
Namun, berbeda halnya dengan madu sebagai obat sariawan untuk dewasa. Pemilihan madu untuk obat sariawan pada anak, tidak bisa sembarangan. Karena ada beberapa jenis madu yang tidak cocok anak. Terutama untuk anak di bawah 5 tahun. Karena itu, sebaiknya Anda memilih madu Manuka, yang merupakan jenis madu yang tidak mengalami proses pasteurisasi. Sehingga masih terjaga kemurniannya.
Baca juga : Pertolongan Pertama Pada Luka Ringan Untuk Anak
2. Garam
Garam merupakan obat sariawan yang bisa didapatkan dengan mudah. Kandungan dalam garam terbukti bisa meredakan bengkak akibat sariawan. Bukan itu saja, garam juga bermanfaat untuk membunuh bakteri jahat yang menjadi penyebab sariawan.
Anda bisa melarutkan 2 hingga 3 sendok makan garam pada segelas air. Kemudian aduk, dan berikan pada anak Anda. biarkan anak Anda menggunakan larutan air garam tersebut untuk berkumur. Dengan melakukannya secara rutin, yaitu antara 2 hingga 3 kali sekali. Maka sariawan bisa segera sembuh.
3. Kantong Teh Celup
Obat untuk sariawan anak selanjutnya yaitu kantong teh celup. Teh merupakan salah satu tanaman herbal yang memiliki segudang manfaat. Dari mulai antioksidan, hingga meredakan bengkak pada sariawan. Adapun penggunaannya yaitu dengan cara dicelupkan pada sedikit air, kemudian dikompreskan pada bagian gusi yang terkena sariawan. Jika dilakukan secara rutin, maka diharapkan sariawan pada anak ini, bisa segera sembuh.
Baca juga : Obat Diare Untuk Anak Yang Wajib Diketahui
Obat Sariawan Anak Dengan Resep Dokter
Selain obat-obatan herbal, Anda juga bisa memberikan obat-obatan tertentu, untuk mengatasi sariawan pada anak ini. Tentunya, dengan disertai resep dokter. Adapun obat-obat sariawan untuk anak ini diantaranya :
1.Paracetamol
Selain sering digunakan sebagai obat untuk menurunkan demam, hingga mengatasi sakit kepala pada si kecil. Paracetamol juga bisa digunakan sebagai obat pereda nyeri. Termasuk diantaranya untuk meredakan nyeri yang diakibatkan oleh sariawan. Namun pastikan, Anda mengikuti anjuran dokter dalam pemberian obat ini untuk si kecil. Karena pemberian obat yang melebihi dosis yang dianjurkan, akan mengakibatkan dampak buruk bagi anak Anda nantinya.

Baca juga : Ms Glow Kids Herboost, Vitamin Anak Dengan Ekstrak Rempah-Rempah Alami
2. Obat Anti Jamur
Ada sebagian anak yang sering mengalami sariawan, sebagai dampak dari adanya infeksi jamur. Untuk memastikannya memang diperlukan pemeriksaan dokter terlebih dahulu. Baru setelah dipastikan, bahwa sariawan yang terjadi pada anak Anda tersebut memang diakibatkan oleh infeksi jamur. Maka, Anda bisa segera memberikan obat anti jamur tersebut pada anak Anda.
3. Kortikosteroid
Obat sariawan pada anak lainnya yang bisa Anda berikan pada si kecil yaitu Kortikosteroid. Obat ini merupakan obat anti radang yang berbentuk salep, namun aman meskipun tertelan. Kandungan pada Kortikosteroid ini diantaranya Triamcinolone Acetonide, yang terbukti mampu mengatasi radang pada sariawan.
4. Benzocaine
Selain yang telah disebutkan di atas, obat sariawan untuk anak lainnya yaitu Benzocaine. Jenis obat ini merupakan sejenis obat bius ataupun obat anestesi. Penggunaan obat ini hanya diberikan pada anak yang mengalami nyeri sariawan yang parah. Pemakaiannya juga tidak boleh melebihi 1 minggu, dan tidak cocok untuk anak di bawah 2 tahun. Benzocaine umumnya berupa gel ataupun obat kumur.
Itu dia beberapa obat sariawan anak yang bisa Anda berikan pada si kecil. Namun satu hal yang harus dipahami yaitu, untuk sariawan dengan gejala ringan, ada baiknya Anda memberikan terlebih dahulu obat sariawan yang bersifat herbal. Namun jika gejalanya sudah dalam kondisi parah, maka penggunaan obat-obat lainnya bisa Anda pilih. Tentunya dengan mengikuti petunjuk dan saran dokter terlebih dahulu.